Saturday, November 1, 2014

MANFAAT CABAI BAGI KESEHATAN


Berbagai Manfaat Cabai Bagi Kesehatan
Cabai adalah tanaman yang termasuk ke dalam keluarga tanaman Solanaceae. Tanaman yang berbuah pedas ini digunakan secara luas sebagai bumbu masakan
Apabila cabai dimakan, senyawa-senyawa capsaicinoids berikatan dengan reseptor nyeri di mulut dan kerongkongan sehingga menyebabkan rasa pedas. Kemudian reseptor ini akan mengirimkan sinyal ke otak yang mengatakan bahwa sesuatu yang pedas telah dimakan. Otak merespon sinyal ini dengan menaikkan denyut jantung, meningkatkan pengeluaran keringat, dan melepaskan hormon endorfin.
Cabai merah mengandung vitamin C dalam jumlah besar, juga mengandung karoten (pro vitamin A). Kandungan kedua zat ini tidak terlampau tinggi pada cabai yang berwarna kuning dan hijau.
Cabai juga memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh, diantaranya adalah:
a. Capsaicin, mampu membunuh sel kanker pada tikus percobaan di laboratorium.
b. Penelitian terbaru mengindikasikan bahwa capsaicin mampu menurunkan berat badan pada orang yang menderita obesitas.
c. Capsaicin digunakan untuk membunuh sel-sel syaraf pada pankreas tikus percobaan yang menderita diabetes tipe 1, hal ini memungkinkan sel-sel yang memproduksi insulin untuk mulai membuat insulin lagi.
d. Makanan yang mengandung cabai mampu memperlambat proses terjadinya risiko penyakit kardiovaskular.
e. Cabai dianggap mampu mengendalikan pencemaran mikroba pada makanan.
f. Beberapa penelitian mengatakan bahwa capsaicin memiliki manfaat perlindungan anti ulcer pada lambung yang terinfeksi bakteri H. pylori.

Sumber : jepit.info

Bagikan

Jangan lewatkan

MANFAAT CABAI BAGI KESEHATAN
4/ 5
Oleh BEDENAI INFO

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

Comments
0 Comments